Kota Pontianak merupakan ibu kota dari Provinsi Kalimantan Barat. Pontianak dikenal sebagai Kota Khatulistiwa karena kota ini dilalui oleh garis khatulistiwa. Nah kali ini kita akan membahas tentang makanan dan minuman khas Kota Khatulistiwa ini. Apa sajakah itu? Daripada penasaran mari langsung kita bahas saja.
Daftar Konten
1. Lek Tau Suan

Lek tau suan merupakan makanan Tionghoa khas Pontianak berupa sajian kacang hijau. Yang unik adalah kacang hijau disajikan bersama dengan ca kwee. Kacang hijau yang digunakan adalah kacang hijau kupas. Kuahnya yang kental terbuat dari tepung tapioka. Lek tau suan memiliki aroma yang khas yaitu aroma daun pandan. Makanan ini sangat nikmat disantap saat cuaca dingin atau di malam hari dalam keadaan hangat.
2. Pengkang

Kamu tau jajanan tradisional lemper? Nah, kalau sedang di Pontianak kamu bisa mencicipi lemper khasnya yang bernama pengkang. Bahan baku utama yang digunakan dalam pembuatan pengkang adalah beras ketan. Jika isi dari lemper pada umumnya adalah abon atau ayam, maka isi dari pengkang adalah udang ebi. Sama seperti lemper, pengkang dibungkus menggunakan daun pisang. Pengkang diolah dengan cara dibakar.
3. Sotong Pangkong

Bagi kamu yang sudah pernah ke tukang tahu bulat pastinya tahu dengan sotong. Nah kalau di Pontianak terdapat jajanan khas yang bernama sotong pangkong. Sotong yang akan diolah diasinkan terlebih dahulu kemudian dibakar di atas bara api. Setelah dibakar, sotong kemudian dipangkong atau dipukul-pukul hingga tipis.
Sotong pangkong biasanya dijual dalam keadaan kering yang nantinya akan dibakar saat ada yang memesan. Sotong pangkong menjadi tambah nikmat karena biasanya dinikmati bersama dengan sambal bawang putih.
4. Kue Bingke

Jika kamu sedang mencari oleh-oleh yang pas saat berkunjung ke Pontianak, maka kue yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat untukmu. Kamu bisa mendapatkannya di toko oleh-oleh yang tersebar di Pontianak. Kue bingke merupakan kue khas Pontianak berbentuk bunga yang terbuat dari tepung terigu, telur dan santan. Kue ini diolah dengan cara dipanggang dalam oven. Kue ini sering menjadi santapan berbuka puasa bagi masyarakat Pontianak.
5. Es Krim Petrus

Jika kamu hobi makan es krim, maka jangan lewatkan makanan khas Pontianak yang satu ini. Es krim petrus yang juga dikenal dengan es krim angi merupakan es krim legendaris khas dari Pontianak. Dimakan es krim petrus dikarenakan letak gerai yang berada di seberang SMP dan SMA Petrus. Yang unik dari es krim ini adalah bukan disajikan dengan gelas atau mangkok melainkan menggunakan kelapa yang sudah dibelah. Terdapat berbagai macam pilihan rasa seperti rasa cokelat, strawberry, nangka dan masih banyak lagi.
6. Lempok Durian

Pontianak memiliki dodol khas tersendiri, namanya lempok durian. Sesuai namanya, dodol khas Pontianak ini terbuat dari durian. Jadi durian yang digunakan benar-benar dari buah durian, bukan dari sekedar perasa saja. Durian menjadi bahan utama dalam pembuatan lempok durian. Daging durian dicampur dengan gula dan sedikit garam kemudian diaduk di atas kompor seperti cara pengolahan dodol pada umumnya.
7. Bubur Ikan Pontianak

Bubur ayam mungkin sudah biasa. Namun bagaimana dengan bubur ikan? Bubur ikan merupakan makanan yang dapat kamu temui di Pontianak. Berbeda dengan bubur ayam, sajian nasi pada bubur ikan tidak diolah hingga menjadi halus seperti pada bubur ayam. Nasi yang digunakan merupakan nasi putih biasa yang kemudian disiram dengan kaldu ikan bersama dengan isian lainnya.
Salah satu rumah makan bubur ikan yang paling di Pontianak adalah Bubur Ikan Ahian yang terletak di Jalan WR Supratman No.A3, Kecamatan Pontianak, Kota Pontianak.
8. Jorong-jorong

Jorong-jorong merupakan kue tradisional khas Pontianak yang harus kamu coba saat Bulan Ramadhan. Jorong-jorong sangat pas dijadikan sebagai sajian berbuka puasa. Kue tradisional yang satu ini terbuat dari bahan utama tepung beras dan santan. Jorong-jorong disajikan menggunakan daun pisang.
9. Chai Kue

Chai Kue merupakan makanan Tionghoa khas Pontianak. Bentuknya sama seperti pastel, akan tetapi cara pengolahannya berbeda. Apabila pastel diolah dengan cara digoreng, maka chai kue diolah dengan cara dikukus. Chai kue biasanya berisi talas, bengkuang atau kucai dan disajikan dengan pelengkap bawang goreng di atasnya.
Kulit chai kue terbuat ddari tepung kanji dan tepung beras. Biasanya chai kue disantap segera setelah dimasak dalam keadaan hangat karena kulit chai kue akan mengering apabila dibiarkan dingin terlalu lama.
10. Bubur Pedas

Bubur pedas merupakan bubur khas Suku Melayu di Sambas, Kalimantan Barat. Mungkin bagi kamu yang tidak suka pedas kurang tertarik dengan makanan yang satu ini. Tapi uniknya, tidak ada rasa pedas sama sekali pada bubur ini meskipun namanya adalah bubur pedas.
Kata pedas hanyalah perumpamaan orang-orang Suku Melayu di Sambas untuk menggambarkan bubur yang kaya akan rempah dan sayuran. Rekomendasi tempat makan di Pontianak yang bisa kamu kunjungi untuk merasakan bubur pedas adalah Bubur Pedas Pak Ngah.
11. Pisang Goreng Srikaya

Meskipun pisang goreng merupakan makanan yang sudah umum di Indonesia, namun kamu harus tetap mencoba pisang goreng khas dari Pontianak yaitu pisang goreng srikaya. Sesuai dengan namanya, pisang goreng srikaya merupakan pisang goreng yang diberi selai srikaya.
Jika kamu penasaran dengan rasanya, kamu bisa mengunjungi beberapa warkop di Pontianak yang menyediakan pisang goreng srikaya seperti Warkop Suka Hati, Warkop Winnya, Warkop Waru dan Warkop Djaja.
12. Es Lidah Buaya

Sekarang kita masuk ke pembahasan minuman khas Pontianak. Yang pertama ada es lidah buaya. Lidah buaya yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan ternyata bisa diolah menjadi minuman yang menyegarkan. Lidah buaya yang sudah didiamkan terlebih dahulu untuk mengurangi kadar getah di dalamnya kemudian diambil daging pada bagian dalamnya.
Tidak hanya sampai di situ, daging lidah buaya tadi kemudian dipotong kotak-kotak dan direndam dalam air yang sudah dicampur garam dan kapur untuk dibersihkan. Setelah itu, potongan lidah buaya direbus bersama dengan gula batu. Es lidah buaya menjadi minuman favorit di kala cuaca panas.
Leave a Reply